Rabu, 30 April 2014

Mari Berkunjung ke Umbul Sidomukti


Brrrrrr.. dingin bangeeeet cuuuuuy!! Ayo tebak, where am I? Oke.. aku kasih clue-nya yaaaa.. (1) tempat wisata, (2) ada di Indonesia, (3) dingin. Naaaaah.. Ayo tebak dimana?

Baiklah.. karena aku baik hati dan suka menabung, aku mau berbagi cerita tentang sebuah tempat wisata yang bernama Umbul Sidomukti. Udah pada dengar belum? Yaaah.. pasti sebagian kita udah pada mendengarnya bahkan udah pernah berkunjung ke tempat ini.  Umbul Sidomukti merupakan salah satu dari banyaknya wisata alam yang ada di Indonesia yang mana wisata alam pegunungan ini terletak di Desa Sidomukti Kecamatan Bandungan Kabupaten Semarang.



Taman renang alam


Nah buat kita-kita yang suka bertualangan, tempat ini sangat cocok untuk dijadiakn salah satu tempat tujuan dalam liburan tahun ini karena disini terdapat permainan alam seperti flaying fox dan marine bridge. Tak hanya itu, fasilitas yang ditawarkan pun juga sangat menarik seperti camping ground, pondok lesehan, meeting room dan taman renang alam.





Beberapa permainan yang ditawarkan




Air terjun mini



Tampak jajarang gunung lainnya yang diselimuti kabut dingin

Kawasan ini masih di lereng gunung sob, jika kita petualang sejati rasanya belum sempurna kalau kita tidak mendaki Gunung Ungaran yang berada pada ketinggian 2.050 dari permukaan laut ini. Dari atas kita bisa melihat indahnya Kota Semarang dan juga jajaran gunung berapi sepeti Gunung Telomoyo dan Gunung Merbabu. Naaah.. tak jauh dari lereng kita juga bisa mengunjungi Candi Gedong Songo kok. Ini namanya sambil menyelam minum air. Kalau sudah sampai ke Gunung Ungaran rugi banget kalau kita tidak mengunjungi tempat-tempat wisata lainnya yang berdekatan dengan gunung ini seperti yang telah disebutin di atas.

Well, sampai disini dulu yaaa ceritanya, aku sudah ngantuk berat dan besok masih harus melakukan perjalanan. Tunggu kisahku selanjutnya yaaaaaa, bye bye  :)


1 komentar:

  1. Baru dengaar. Wuih, keren ya tempatnya. Ditunggu sambungan ceritanya ...

    BalasHapus